- Back to Home »
- Sebuah-Catatan »
- Cinta Sejati dan Cinta Buta
Monday, April 30, 2012
Cinta sejati dan cinta buta keduanya sangatlah berbeda. Saat kamu mencintai seseorang begitu dalamnya, kemungkinan besar kamu akan mencoba memahami kekurangannya. Di saat itu, apakah kamu mencintainya secara buta atau memang hanya mencintai dia apa adanya? Membedakan antara cinta sejati dan cinta buta itu tidak mudah. Tapi, berikut ada beberapa perbedaan yang mungkin bisa membantu kamu membedakan apakah cinta yang kamu rasakan itu cinta buta atau justru cinta sejati, antara lain:
1. Cinta sejati adalah cinta yang sesungguhnya datang dari hati. Jika kamu mencintai dia apa adanya tanpa melihat tampang, gaya rambut atau kekayaannya, itu artinya cinta kamu adalah cinta sejati. Cinta buta: jika kamu mencintainya karena tampangnya, kulitnya yang putih, karena dia banyak uang dan mencintai dia karena motornya itu artinya cinta kamu adalah cinta buta.
2. Cinta sejati: jika kamu terus bersama si dia sampai menikah, bahkan sampai akhir hayat itu artinya cinta kamu adalah cinta sejati. Kamu dan si dia selalu bisa melewati masalah yang ada dan selalu bersama, baik suka maupun duka. Cinta buta: kamu sayang dan kamu cinta padanya, tapi hanya sakit yang kau rasa saat bersamanya, itu artinya kamu terjebak dalam cinta buta. Karena sesungguhnya dia tidak mencintai dia.
3. Cinta sejati: Kamu jatuh cinta pada seseorang yang terbaik untukmu. Dan si dia memang tercipta hanya untukmu serta tidak akan berpaling darimu. Cinta buta: Kamu jatuh cinta pada kekasih orang atau bahkan suami atau istri orang. Meski begitu kamu tetap berambisi untuk memilikinya karena kamu cinta. Itu artinya kamu sedang dilanda cinta buta bukan cinta sejati.
4. Cinta sejati: jika selama kamu berhubungan dengan si dia tidak pernah ada kekerasan, kelakuan baik dan tidak berkata kasar di antara kalian, itu artinya kamu sudah menemukan cinta sejati kamu. Karena hubungan yang di dasari rasa saling suka akan menjadi cinta sejati. Cinta buta: Kamu tetap bersama si dia meski dia sering berbuat kasar terhadapmu. Kamu bertahan dengan alasan kamu tidak rela melepasnya dan masih cinta dengannya. Sadarlah kamu saat ini sedang terjerat cinta buta. Tidak ada hubungan yang akan lancar jika ada kekerasan di dalamnya. Alangkah baiknya, jika kamu meniggalkannya.
5. Cinta sejati: Jika kamu mencintainya dengan tulus bukan karena nafsu atau emosi belaka, itu artinya kamu sedang dilanda cinta sejati. Cinta buta: Jika kamu mencintainya karena nafsu, emosi dan ambisi, itu artinya kamu terjebak pada cinta buta. Kamupun akan terdorong rela melakukan apa saja untuk mendapatkan dia, termasuk dengan santet, guna-guna atau melakukan hubungan badan di luar nikah. Yawww,,, Ga banget yah! Pada intinya, jika kamu mencintai seseorang yang menjerumuskan kamu dalam hal negatif, itu artinya kamu sedang dilanda CINTA BUTA. Emosi dan nafsu yang menggebu juga akan mendorong kamu dalam CINTA BUTA jadi berhati-hatilah. Itulah perbedaan antara CINTA BUTA dengan CINTA SEJATI versi Em-bhe Art Love. Bagaimana dengan pendapatmu mengenai dua hal tersebut?